Diberdayakan oleh Blogger.

Cara Memperhalus Foto Handphone yang Memiliki Resolusi Rendah

|| || || 1 komentar
Kualitas foto yang dihasilkan dari handphone biasanya memiliki resolusi yang rendah,akibatnya foto tersebut terlihat kurang bagus atau buram. Pada tutorial berikut ini kita membahas tentang cara memperhalus foto handphone yang memiliki resolusi rendah dengan photoshop. Cara ini cukup efektif untuk mengurangi bintik-bintik atau noise yang ada pada foto.

Berikut langkah-langkahnya
  1. Buka photoshop kamu lalu tekan Ctrl + O atau File → Open untuk membuka gambar
     
  2. Setelah terbuka,tekan Ctrl + J untuk menggandakan layer
  3. Selanjutnya tekan Filter → Noise → Reduce Noise

    Atur Strength = 10 ; Preserve Detail = 7 ; Reduce Color Noise = 50 dan Sharpen Detail = 0
    Lihat  seperti gambar lalu tekan Ok
  4. Tekan lagi Ctrl + J lalu tekan Filter → Blur → Gaussian Blur

    Radius 3,0 pixels dan tekan Ok
  5. Kemudian ubah layer Modenya menjadi Soft Light

    Dan lihat hasilnya


Tampak terlihat lebih bagus dari sebelumnya.

Terima kasih...Semoga bermanfaat...
Kembangkan imajinasimu untuk menciptakan sesuatu yang lebih menarik...
/[ 1 komentar Untuk Artikel Cara Memperhalus Foto Handphone yang Memiliki Resolusi Rendah]\
dri cell Daya Utama 18 mengatakan...

mksh bos,,,,ilmunya,,,,,

Posting Komentar

Komentar anda adalah motivasi bagi saya untuk kemajuan blog ini